Domain dan Range fungsi : Domain dari kordinat kartesius, diagram panah dan pasangan berurutan


Sebelum membahas lebih jauh tentang domain dan range dari suatu fungsi, harus dipahami bahwa domain sering juga disebut daerah asal, daerah prapeta dan sering juga diidentikan dengan sumbu x pada kordinat kartesius. Kodomain sering disebut juga daerah kawan atau daerah peta sedangkn range adalah anggota kodomain yang memiliki pasangan di daerah domain. Berbekal definisi tersebut maka dapat disimpulkan hubungan domain dan range jika fungsi dinyatakan dalam bentuk penyajian fungsi adalah sebagai berikut
berikut adalah hubungan domain dan range dari suatu fungsi.

dari gambar diatas dapat dijelaskan bahwa
  • Pada diagram panah, domain adalah anggota yang berada di pangkal panah, dan range berada di ujung panah
  • Pada kordinat kartesius, domain adalah sumbu x dan rangenya adalah sumbu y
  • Pada pasangan berurutan, domain terletak disebalah kiri dan range di sebelah kanan


Jika susah dalam memahami penjelasannya, berikut disediakan video pembahasan singkatnya.

Jika diperhatikan dan dipahami dengan baik, untuk menemukan domain dan range suatu fungsi yang disajikan dalam bentuk diagram panah dan pasangan berurutan tidak terlalu suliat namun harus teliti melihat anggotanya. Sehingga pada postingan kali ini akan diberikan contoh lebih banyak tentang bagaimana cara menemukan domain dan range dari koordinat kartesius. Untuk lebih jelasnya silahkan pahami contoh soal berikut

Contoh Soal

Soal No 1
Perhatikan gambar berikut, Temukan domain dan range dari fungsi berikut ... .
gambar a => Domain = {a,b,c,d,e} dan range = {0,1,2,3,4}
gambar b => Domain = {-1,0,2,6,7,9} dan range = {0,1,2,3,4,5}


Soal No 2
Perhatikan gambar berikut, Temukan domain dan range dari fungsi berikut ... .
Apabila mencari domain dan range dari grafik pada kordinat kartesius, jelilah melihat ujung dan pangkal grafik. Jika bulatan pada ujung atau pangkal grafik tebal maka nilai domainya sama dengan titik pada ujung atau pangkal grafik. Sedangkan jika bulatanya bolong maka nilainya kurang dari atau lebih dari nilai yang dimaksud.

Untuk menemukan domain tarik ujung dan pangkal grafik ke sumbu x maka
gambar a.1 Domain = {x | -2 < x $\leq$ 7}
gambar b.1 Domain = {x | -2 < x < 8}
Untuk menemukan Range tarik ujung dan pangkal grafik ke sumbu y maka
gambar a.1 range = {y | -1 < y < 5}
gambar b.1 range = {y | 0 < y < 3}

Catatan : jika bulatan tebal maka tandanya $\leq$ atau $\geq$ dan jika bulatanya bolong maka tandanya < atau >


Jika konten ini bermanfaat silahkan share ke teman yang membutuhkan lewat tombol dibawah ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar